Jika anda ingin menanyakan sesuatu tentang Blog atau Artikel yang berhubungan dengan Android, Silahkan langsung buka link Forum Diskusi untuk Bertanya tanya dengan seluruh pengunjung blog ini. Terimakasih

Latest Post

Tips Mempercepat Buka Artikel di Blog

Written By Faris on Kamis, 23 Agustus 2012 | 23.30

     Pernahkah anda mengalami koneksi internet putus putus atau bahkan koneksi internet anda tidak dapat membuka halaman Artikel blog secara menyeluruh ?, Pastilah menyebalkan apalagi jika Artikel itu untuk kepentingan Pekerjaan ataupun Tugas Sekolah. disini saya akan berbagi Tips bagaimana cara memperkecil ukuran Artikel di halaman Blog seperti tampilan pada Ponsel. Tips ini sangat mudah atau bahkan bisa dibilang sederhana tapi sangat bermanfaat :

1. Kunjungi halaman blog yang akan dituju.
2. Jika merasa koneksi anda Lemot atau Putus Putus, Tambahkan kode ?m=1 di akhir link yang anda tuju
    Contoh : http://andro-live.blogspot.com/2012/08/macam-versi-os-android.html?m=1
3. Maka tampilan Web Browser anda akan seperti tampilan ponsel. Mudah bukan ?

Perhatian : 
1. Tips ini saya praktekan untuk Browser Google Chrome dan Mozilla FireFox. untuk browser  lain saya berlum pernah mencobanya.
2. Tidak semua situs dapat menerapkan tips ini, Sebab semua tergantung pada Template yang digunakan situs tersebut.

Mari Ikut Gabung di Forum Diskusi Kami di

Spesifikasi Smartfren Andro Tab

Written By Faris on Jumat, 17 Agustus 2012 | 04.58


Smartfren Andro Tab merupakan Tablet yang dirilis Smartfren menggunakan OS Android Ice Cream Sandwich (ICS). Tablet ini diluncurkan bersamaan dengan Smartfren Andro Max. Tablet ini sendiri di bekali dengan kekuatan processor yang cukup besar yaitu 1Ghz Cortex ARM A8. untuk jaringan Tablet ini didukung dengan jaringan CDMA 2000 1x EVDO Rev A, tetapi sayangnya Tablet ini sudah di lock atau di bundling pihak smartfren jadi Tablet ini tidak dapat menggunakan kartu selain dari operator Smartfren. untuk lebih jelasnya Berikut adalah spesifikasi Smartfren Andro Tab :


    Untuk harga yang ditawarkan pihak Smartfren cukup terjangkau dengan fitur selengkap Tablet kelas atas yaitu : Rp.1.488.000,00- ditambah bonus data 2GB.

    Hasil Video untuk Smartfren Andro Tab






    Mari Ikut Gabung di Forum Diskusi Kami di

    Macam Versi OS Android

    Written By Faris on Kamis, 16 Agustus 2012 | 22.47

     

    Platform atau Versi pada setiap OS menandakan peningkatan dari versi yang sebelumnya. Pada OS Android sendiri sekarang sudah terdapat sekitar 10 versi OS Android. menurut kabar Android versi terbaru yang akan dirilis dinamakan OS Android Jelly Bean. Berikut ini adalah versi Android yang ada hingga saat ini :

    1. Android 1.0 (Astro)
    Ini adalah Platform pertama yang diusung Google inc yang dirilis pada 23 September 2008. Tidak banyak yang saya ketahui tentang OS ini tetapi Menurut beberapa sumber, OS inilah yang pertama kali memperkenalkan Android Market (Sekarang Google Play) dan beberapa layanan Google.


    2. Android 1.1 (Bender / Banana Bread)
    OS Android Banana Bread sebelumnya diberi nama Bender karena pelanggaran trademark maka tidak disematkan di produk ini. Sebenarnya OS versi ini tidak jauh berbeda dengan pendahulunya (Astro) di versi kali ini hanya perbaikan perbaikan Bugs, penambahan API, dan menambah beberapa fitur yang tidak dimiliki Android Astro. OS ini sendiri pertama kali dirilis 9 Februari 2009 pada perangkat T-Mobile G1.
    3. Android 1.5 (Cupcake)
    Versi ini pertama kali di rilis pada 30 April 2009. Versi ini memiliki basis Linux Kernel 2.6.27. Versi ini dirilis untuk memparbarui atau mengupdate beberapa UI, dan fitur terbaru yang tidak dimiliki pendahulunya.
    4. Android 1.6 (Donut)
    OS ini pertama dirilis pada 15 September 2009. Pada versi ini OS sudah mendukung fitur canggih seperti Percepatan bidik kamera, dapat menerima sinyal CDMA/EV-DO, lebih dimudahkan mencari file di Google Play, dan memiliki layar dengan resolusi WVGA.

    5. Android 2.0/2.1 (Eclair)
    Pada 26 Oktober 2009 saat OS ini dirilis. Google inc memperkenalkan versi terbaru mereka yaitu Eclair seperti sebelumnya OS ini adalah peningkatan dari pendahulunya. OS ini sudah mendukung SMS, Telepon, Flash camera dan masih banyak lagi.

    6.  Android 2.2 (Froyo / Frozen Yogurt)
    OS ini dirilis pada 20 Mei 2010. OS ini mungkin salah satu yang memiliki potensi untuk menyaingi iOS dari Apple. Versi ini sudah mendukung Adobe Flash Player 10.1 untuk mempermudah menjelajah dunia maya. karena semakin canggih Ponsel atau Tablet pasti membutuhkan ruang penyimpanan yang kian besar. sebab itu Google sudah menyematkan kartu SD Card untuk memori eksternal produk mereka.
    7. Android 2.3 (GingerBread)
    Mungkin tanggal 6 Desember 2010 merupakan hari yang bersejarah untuk para Gamer via Ponsel dan Tablet. OS ini memang dirancang untuk memaksimalkan kemampuan Game atau Aplikasi. OS versi ini merupakan produk Google yang paling banyak di gunakan di Dunia. mungkin Google ingin memaksimalkan OS ini mereka pun menambah resolusi Layar mereka menjadi WXGA sangat pas untuk menunjang performa Game kelas berat.
    8. Android 3.0/3.1/3.2 (Honey Comb)
    OS ini dirilis 22 Februari 2011. OS ini dikhususkan untuk pemaksimalan para pengguna Tablet. dan pada beberapa perkembangan terbaru diketahui OS ini sudah mendukung penerimaan jaringan kelas atas 4G yang baru saja dirilis pada Motorola Xoom Februari 2012.
    9. Android 4.0 (Ice Cream Sandwich)
    Bisa di bilang Android Versi ini adalah penyempurnaan dari versi sebelumnya. dari awal dirilis sampai sekarang hanya 8% pengguna Android yang memakai OS ini. alasan mereka OS ini masih belum bisa seperti yang di inginkan sebab masih banyak bug - bug yang ada di OS ini. OS ini sendiri dirilis 19 Oktober 2011. Fitur terbaru yang dimiliki OS ini antara lain Face Unlock, Auto Sync with Chrome, dan Wi-Fi Direct
    10. Android 4.1 (Jelly Bean)
    Produk terbaru Google saat ini Jelly Bean yang dirilis kemarin tanggal 9 July 2012. OS ini memiliki fitur terbaruyang agak asing seperti Offline Vioce Dictation, Audio Chaining, Expandle Notification. Karena OS ini tergolong sangat baru belum diketahui apakah OS ini merupakan penyempurnaan dari OS ICS yang memiliki banyak bugs atau tidak.


    Perhatian!!! : Blog ini aka terus mengupdate versi Android terbaru besutan Google. Jika ingin mengikuti blog ini silahkan Subscribe Blog ini. Terimakasih.

    Mari Ikut Gabung di Forum Diskusi Kami di

    Alasan Pemberian Kode Android



    Saat ini OS Android besutan Google hampir menguasai sektor Smart Phone dan Tablet. Tapi di balik kesuksesan produk besutan google itu pernahkah anda berpikir kenapa Google menggunakan nama nama unik Seperti :

    1. Android 1.5 (Cupcake)
    2. Android 1.6 (Donut)
    3. Android 2.0/2.1 (Eclair)
    4. Android 2.3 (Gingerbread)
    5. Android 3.0/3.1 (Honey Comb)
    6. Android 4.0 (Ice Cream Sandwich)
    7. Andorid 4.1 (Jelly Beam)

    Coba perhatikan nama nama diatas yang tidak lazim di pakai di bidang Teknologi. Menurut situs web yang pernah saya baca nama nama tersebut di dasarkan kepada nama hidangan penutup. Selain itu coba perhatikan Pemberian nama awal kode tersebut Cupcake, Donut, Eclair, dst. Seperti huruf abjat yang berutan C,D,E dst.

    Saat ditanya "Apa alasan Google menggunakan nama hidangan pentup untuk nama OS mereka ?"

    Tetapi Google enggan untuk menjawabnya. Namun mereka hanya mengatakan bahwa pemberian nama tersebut di dapat dari hasil keputusan Internal dan Google ingin tampil lebih menarik.

    Saat Operasi Sistem yang baru akan dirilis biasanyan mereka akan memberi Kode OS mereka sesuai abjat.

    Mari Ikut Gabung di Forum Diskusi Kami di

    Spesifikasi IMO TAB X3



    IMO Tab Neo X3 merupakan komputer tablet besutan vendor lokal Mito yang beberapa waktu lalu telah resmi diluncurkan. Tablet ini dihadirkan guna meneruskan perjuangan sekaligus menjadi suksesor pendahulunya, IMO X3. Lalu seperti apa spesifikasi yang dibawa Tab Neo X3 ? Berikut ini ulasan yang dapat anda ketahui.

    Secara garis besar, spesifikasi yang ditawarkan pada tablet terbaru ini sama dengan Tab X3, namun yang membedakan Tab Neo X3 dengan pendahulunya itu adalah dari segi bandrolnya saja. Dimana Tab Neo X3 dijual dengan harga yang lebih terjangkau.

    IMO Tab Neo X3 hadir dengan mempunyai layar yang pas untuk sebuat komputer tablet berukuran 7 inchi. Layarnya mengadopsi teknologi TFT Resistive Touchscreen dengan tingkat kecerahan yang cukup lumayan, yakni beresolusi 800x480 pixel, sehingga akan memberikan kepuasan tersediri saat menikmati tampilan video atau bahkan memainkan game 3D.


    Tab Neo X3 menjalanakn sistem pengoperasian Android versi 2.2 Froyo atau yang biasa disebut dengan android Froyo serta di otaki dengan prosesor berkecepatan 400 MHz. Jika dibandingkan dengan tablet lainnya seperti Samsung Galaxy Tab 2 perpaduan seperti ini memang masih kalah jauh, namun perlu diingat harga tablet ini sangat terjangkau sehingga wajar saja Mito hanya mengandalkan OS dan prosesor yang seadanya.

    Urusan penyimpanan berbagai file favorit seperti aplikasi/ game android, mp3, mp4 maupun file lainnya dapat memaksimalkan memori internal 2GB yang dapat diperluas dengan microSD dengan daya penampungan hingga 32GB. Daya tampung yang tergolong besar bukan?

    Sementara agar terkoneksi ke alam internet untuk sekedar browsing maupun up date status, tampaknya anda hanya mampu mengandalkan jalur WiFi. Tidak ada jaringan EDGE/ GPRS atau bahkan 3G, membuat anda sedikit direpotkan mencari area hotspot. Urusan pengiriman file juga hanya dapat memamsimalkan kabel data USB saja, ketiadaan bluetooth tentu akan menjadi terhambat dan kurang leluasa (praktis) saat berbagai data dengan teman.

    Agar tablet ini mampu digunakan seperti sedia kalanya, tentu Tab Neo X3 membutuhkan baterai sebagai tempat penyimpanan daya energi. Dan IMO telah mempercayakan hal itu pada baterai jenis Lithium ion berkapasitas 1450 mAh. Sebuah baterai yang kurang bagus menurut saya, mengingat tablet biasanya membutuhkan enegeri yang lebih besar. 

    Spesifikasi IMO Tab Neo X3


    - Dimensi: 19.85 x 12.7 x 1.68 cm
    - Layar: TFT Resistive Touchscreen , 4-Dimensional gravity sensing, 7 inchi, WVGA wide-screen, 800x480(16:9)
    - Memori internal: 256MB RAM, 2GB ROM Storage
    - Memori eksternal: Micro SD Card up to 32GB
    - Kamera: VGA 
    - OS: ANDROID 2.2 Froyo
    - Prosesor: WM8650,400MHZ
    - Konektivitas: WLAN IEEE802.11b/g/n wireless network, USB/Port
    - GPS with A-GPS support
    - Baterai: Lithium ion 1450 mAh




    Mari Ikut Gabung di Forum Diskusi Kami di
    ADV
     
    Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
    Copyright © 2011. Andro Live | Live Smart with Android - All Rights Reserved
    Template Created by Creating Website
    Proudly powered by Blogger